Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kelebihan dan Kekurangan Belanja Online yang Wajib Diketahui

Kelebihan dan Kekurangan Belanja Online

Halo Sobat Susahsinyal, apakah kamu termasuk orang yang gemar belanja online? Sudah bukan rahasia lagi ya, jika fenomena belanja online semakin berkembang dengan pesat. Mungkin saja kamu lebih memilih untuk membeli barang secara online lewat aplikasi dibanding harus datang langsung ke tokonya.

Naiknya popularitas e-commerce di Indonesia menjadi salah satu indikator meningkatnya daya beli masyarakat. Saat ini tidak sedikit masyarakat dari berbagai kalangan yang ikut terpengaruh dengan tren belanja online ini. Sehingga kebiasaan belanja online secara perlahan mulai menggeser belanja offline.

Meski demikian, belanja online juga memiliki kelebihan dan kekurangannya. Hal ini penting untuk diketahui, agar kamu tidak terjebak dengan tren belanja online hanya karena ingin ikut-ikutan saja.

Maka dari itu, yuk baca terus artikel mengenai kelebihan dan kekurangan belanja online hingga tuntas ya guys!

Kelebihan Belanja Online

Bagi sebagian orang, belanja online lebih digemari dibanding belanja secara langsung. Selain mendapatkan banyak  memberikan keuntungan, mereka juga bisa menghemat tenaga, waktu dan juga biaya. Inilah alasan mengapa belanja online lebih populer ketimbang belanja offline saat ini.

Nah, berikut adalah beberapa poin dari kelebihan belanja online yang perlu kamu ketahui, agar kamu benar-benar bisa merasakan manfaat positif dari aktivitas belanja online tersebut.

1. Praktis dan efisien

Harus diakui, belanja online memang selalu memberikan kemudahan di setiap prosesnya. Selagi terhubung dengan jaringan internet, maka kamu bisa melakukan transaksi kapan saja dan dari mana saja melalui ponsel. Hal inilah yang membuat belanja online jadi begitu nagih bagi sebagian orang.

Tidak hanya praktis, toko online atau online shop juga menawarkan efisiensi waktu yang sangat cepat. Kamu bisa menyelesaikan transaki hanya dalam hitungan menit saja. Jika pembayaran sudah dilakukan, selanjutnya penjual akan segera memproses pesananmu dan mengirimkannya ke rumah. Kamu hanya tinggal duduk manis menunggu pesananmu tiba.

2. Terdapat banyak promo, gratis ongkir dan cashback

Online shop berlomba memberikan penawaran yang menarik kepada para pelanggan, mulai dari harga promo atau diskon, gratis ongkos kirim hingga cashback. Berbagai jenis penawaran ini terbukti ampuh meningkatkan minat belanja online di masyarakat.

Strategi marketing ini memang terbilang cukup ampuh unuk menarik minat pelanggan. Selain itu juga bisa memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak. Di satu sisi, online shop bisa meningkatkan penjualan lebih banyak. Sementara kamu bisa mendapatkan produk yang diinginkan dengan harga yang lebih murah. Atau jika kamu beruntung, setidaknya kamu bisa mendapatkan gratis ongkir.

3. Banyak pilihan produk

Kelebihan belanja online yang berikutnya adalah lebih banyak pilihan produk yang tersedia di e-commerce. Saking banyaknya produk, memang akan sedikit membuat kamu bingung ketika ingin membeli produk yang diinginkan. Apalagi produk incaranmu juga dijual di beberapa toko online yang berbeda.

Namun, di balik jumlah produk yang cukup banyak, akan memudahkanmu untuk membeli produk incaran. Kamu tetap perlu membandingkan harga barang yang sama di beberapa toko online. Pertimbangkan juga lokasi toko agar ongkir tidak terlalu besar, sehingga kamu bisa cukup menghemat pengeluaran belanja online.

4. Sistem pembayaran yang mudah

Harus diakui, kelebihan belanja online lainnya adalah sistem pembayaran yang jauh lebih mudah dan sangat beragam. Kamu bisa melakukan transaksi pembelian online hanya melalui ponsel, kapan saja dan dari mana saja. Dengan mengandalkan jaringan internet yang memadai, kamu bisa membayar barang pesananmu dengan cepat.

Saat ini banyak e-commerce yang juga menyediakan beberapa pilihan pembayaran, mulai dari mobile banking, dompet digital, transfer, kartu kredit, voucher bahkan hingga pembayaran secara diangsur. Kamu tinggal pilih saja pembayaran yang diinginkan sesuai dengan kebutuhan.

Kekurangan Belanja Online

Di balik keunggulannya, ternyata belanja online juga menyimpan kekurangan yang mana mau tidak mau kamu akan menghadapinya. Namun jika kamu mengetahui apa saja kekurangannya, setidaknya kamu bisa mengantisipasinya dengan baik dan belanja online pun tidak selalu merugikanmu.

Yuk, kita lihat apa saja kekurangan belanja online yang perlu diketahui berikut ini : 

1. Dapat mengganggu alur keuanganmu

Terlalu sering belanja online disinyalir akan mengganggu manajemen keuanganmu. Apalagi jika kamu hanya membeli barang-barang yang sebenarnya tidak terlalu kamu butuhkan, dikhawatirkan akan menggagalkanmu untuk mencapai financial goals yang telah kamu rencanakan.

Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa menyusun daftar barang yang memang benar-benar dibutuhkan ketika ingin berbelanja online. Jika muncul keinginan untuk membeli barang di luar daftar, coba tanyakan kepada diri sendiri apakah hal ini memang merupakan kebutuhan atau keinginan saja.

Dengan belanja online secara bijak, maka kamu dapat menghemat pengeluaran, sehingga tidak terlalu mengganggu rencana keuanganmu. Apalagi jika kamu sudah punya bujet sendiri untuk pengeluaran belanja online, maka hal ini sangat baik untuk mengontrol perilaku belanja online.

2. Barang tidak sesuai dengan ekspektasi

Terkadang, barang yang kamu beli tidak sesuai dengan gambar yang dipajang di toko online. Hal ini tentu menimbulkan rasa kecewa, karena produk tidak sesuai dengan ekspektasi. Hal ini bisa menimpa siapa saja, karena memang pembeli tidak bisa mencoba langsung barang yang ingin dibeli, berbeda dengan belanja offline, di mana pembeli bisa melihat dan mencobanya dulu sebelum membeli.

Selain itu, pembeli juga belum terlalu mahir untuk membedakan antara produk original dengan produk KW. Alih-alih ingin membeli produk original, eh malah produk KW yang dibeli. Salah satu indikator mengetahui produk original atau bukan adalah dengan melihat harganya serta testimoni dari pembeli. 

Produk yang asli biasanya dibanderol dengan harga yang mahal. Kamu juga bisa membaca testimoni dari para pembeli lainnya yang telah membeli produk tersebut. Meski tidak bisa dijadikan sebagai patokan utama, tapi setidaknya kamu tidak terlalu bingung lagi ketika ingin membeli produk original.

3. Menjadi pribadi yang konsumtif

Tanpa disadari, mungkin saja kamu juga akan membeli barang yang sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan. Karena kamu melihat harga promo yang ditawarkan, sehingga tertarik untuk membelinya. Apalagi setiap e-commerce sering kali mengadakan flash sale dengan harga yang sangat terjangkau. Hati-hati lapar mata ya guys!!

Meski keliatannya sepele, tetapi kebiasaan lapar mata bisa berubah menjadi pemborosan dan akan menghabiskan tabunganmu. Sebisa mungkin selektif hanya membeli produk yang memang sangat dibutuhkan dan jangan tergiur dengan promo atau cashback.

4. Rentan penipuan

Penipuan memang bisa terjadi di mana saja, bahkan urusan belanja online sekalipun. Meskipun belanja online saat ini telah dianggap sebagai suatu hal yang wajar dan juga banyak toko online yang terpercaya, akan tetapi bukan berarti terbebas dari penipuan. Masih ada saja oknum yang mengincar pembeli yang kurang cerdas dan ceroboh dalam ketika belanja online. 

Agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan, seperti penipuan, amaka kamu harus lebih teliti sebelum membeli barang di suatu e-commerce. Pastikan juga kamu hanya berbelanja online melalui website yang terpercaya dan memiliki ulasan yang produk yang bagus. Ingat, pembayaran hanya dilakukan melalui e-commerce ya, bukan lewat rekening pribadi!

Nah Sobat Susahsinya, dengan mengetahui beberapa kelebihan dan kekurangan belanja online tersebut, diharapkan bisa terhindar dari berbagai hal yang bisa merugikan diri sendiri, apalagi sampai tertipu. Jadi, tetap harus pandai dan cermat sebelum membeli produk secara online ya!

Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Kelebihan dan Kekurangan Belanja Online yang Wajib Diketahui"